-->
358QHmUbFfVCWnFmKzA6bJLHBWq3zReiU3KEyFvm

Cara dan Penjelasan Generate Prefill - Dapodik Dapodikdas 2014 Part 3

Apa itu Prefill Dapodik 2014 (v.3.0.0)?

Prefill Dapodik merupakan suatu file database yang dihasilkan dari sinkronisasi terakhir aplikasi dapodik (data terakhir hasil sinkronisasi). Jadi, prefill akan terbentuk saat kita melakukan generate dan data dapodik yang terdapat pada Prefill tersebut adalah data TERAKHIR SETELAH SUKSES SINKRONISASI dari aplikasi dapodik yang terdapat pada Laptop/Komputer kita, yang diterima oleh server (http://dapo.dikdas.kemdikbud.go.id/).

Untuk apa Prefill Dapodik itu?

Prefill Dapodik kita gunakan untuk restore (mengembalikan) data dapodik terakhir pada aplikasi dapodik yang baru diinstal dengan tujuan supaya kita tidak perlu melakukan entry ulang data dari NOL.
Dengan adanya prefill dapodik ini, para operator sekolah hanya tinggal melanjutkan input data jika terdapat perubahan data.

Bagaimana Cara Generate Prefill Dapodik?

  1. Untuk melakukan generate prefill dapodik, silahkan masuk ke halaman http://dapo.dikdas.kemdikbud.go.id/prefill_final/generate_prefill.php
  2. Silahkan masukan Kode Registrasi Dapodik sekolah kamu kemudian Klik GENERATE
  3. Setelah selesai melakukan generate, nanti pada halaman yang sama akan ditampilkan link download untuk langsung didownload (prefill hasil generate tadi).

Cara Memasang / Menempatkan Prefill Dapodik

Langkah terakhir mengenai prefill dapodik ini yaitu menempatkan prefill tersebut di drive "C:", hal ini dimaksudkan untuk mengembalikan data dapodik terakhir (sinkron terakhir) di aplikasi dapodik yang baru saja diinstal (bisa dibilang restore) supaya nanti data-data pada dapodik sebelumya bisa langsung ada di dapodik instalan baru yang dimaksud.

  1. Buatlah sebuah folder di hardisk Drive C:  laptop kamu, folder tersebut diberinama prefill_dapodik
  2. Pindahkan (copy/cut) prefill hasil download tadi ke folder prefill_dapodik
  3. Selesai

Dilanjutkan dengan Registrasi ulang di aplikasi Dapodik v.3.0.0 tersebut sesuai data registrasi sebelumnya. Jika kamu lupa atau belum tahu bagaimana cara registrasi dapodik 2014 silahkan lihat panduannya melalui LINK INI pada halaman tersebut akan dibahas tentang bagaimana cara Registrasi Dapodikdas 2014 secara singkat.
Diharapkan ini merupakan salah referensi yang baik dan benar sesuai harapan anda, bisa digunakan untuk DAPODIK, TUTORIAL, dengan demikian informasi tersebut bisa memenuhi dan mengakhiri pencarian.
Related Posts

Related Posts